Langsung ke konten utama

Sehat dan Syar'i Atasi Rambut Rontok


Hai sobat tkt semua! Pada tips tips kali ini, saya akan membahas mengenai cara mengatasi rambut rontok, tentu dengan cara alami. Nah, biasanya permasalahan rambut rontok dialami oleh kaum hawa yang berjilbab. Gak mau kan walaupun berjilbab tapi rambutnya rontok.

Sebelum menuju bahasan utama mengenai cara mengatasi rambut rontok, alangkah baiknya jika kita tahu terlebih dahulu apa yang menyebabkan rambut rontok (kebotakan pada rambut). Rambut rontok umumnya disebabkan oleh adanya endapan lemak dibawah permukaan kulit, sehingga menghambat pertumbuhan pada rambut. Untuk penyebab rambut rontok yang lain, saya pernah menulis juga pada judul artikel Penyebab Rambut Rontok

Nah, setelah sobat tahu penyebab rambut rontok diatas, tentu anda ingin mengobati / mengatasi rambut rontok kan? untuk itu saya akan memberikan Cara Alami Untuk Mengatasi Rambut Rontok. Berikut Obat Tradisional yang bisa anda gunakan:

Bahan:
- Buah Asam Jawa yang sudah tua (secukupnya)
- Air (secukupnya)

Pemakaian:
Campurkan Asam Jawa dan Air. Aduk hingga rata. Gunakan ramuan tersebut untuk mengurut kepala anda. Setelah beberapa menit proses pengurutan, cuci kepala anda dengan air bersih.

Mudah kan cara membuat obat tradisional untuk rambut rontok diatas? Semoga selain jadi tambahan artikel Kecantikan Rambut pada blog ini, ramuan untuk mengatasi rambut rontok tersebut juga bisa bermanfaat bagi sobat tkt yang sedang mengalai masalah kerontokkan pada rambut.

Tetap Sehat dan Syar'i

Komentar

Postingan populer dari blog ini

FUNGSI USUS BUNTU/UMBAI CACING

Sobat 'tkt' kalian pasti mengetahui usus buntu kan? atau umbai cacing atau juga apendisitis. Umbai cacing atau apendiks adalah organ tambahan pada usus buntu. Infeksi pada organ ini disebut apendisitis atau radang umbai cacing. Apendisitis yang parah dapat menyebabkan apendiks pecah dan membentuk nanah di dalam rongga abdomen atau peritonitis (infeksi rongga abdomen). Dalam anatomi manusia, u mbai cacing terbentuk dari caecum pada tahap embrio. Dalam orang dewasa, Umbai cacing berukuran sekitar 10 cm tetapi bisa bervariasi dari 2 sampai 20 cm. Walaupun lokasi apendiks selalu tetap, lokasi ujung umbai cacing bisa berbeda - bisa di retrocaecal atau di pinggang (pelvis) yang jelas tetap terletak di peritoneum. Banyak sekali orang atau bahkan sobat 'tkt' beranggapan bahwa umbai cacing tidak mempunyai peranan yang diduga berasal dari sisa pembentukan bagian tubuh kita tidak berguna atau bahkan banyak juga yang beranggapan organ tersebut merugikan. Iya, memang karena

Mencegah Penyakit Setelah Lebaran

Sobat 'tkt' setelah lebaran pastinya kita tidak mau dihinggapi penyakit kan, terkadang banyak hal yang kita lakukan setelah bulan ramadhan yang menimbulkan diri kita sakit. Nah saya punya beberapa tips yang mungkin dapat membantu sobat 'tkt' agar tetap hidup sehat setelah lebaran. Pada waktu lebaran, biasanya banyak tersedia makanan dan minuman yang manis, bersantan dan berlemak. Dengan keadaan yang seperti ini, berbagai macam penyakit telah siap menunggu bila kita tidak dapat mengontrol pola makan kita. Dr. H. Ari Fahrial Syam SpPD-KGEH,MMB,FINASIM, dokter Spesialis Penyakit Dalam Konsultan Penyakit Lambung dan Pencernaan, FKUI-RSCM mengatakan, “Kalau pola makannya tidak diperhatikan, ada tiga kategori penyakit yang sering menyerang pasca lebaran.”   Dr Ari menjelaskan, tiga kategori penyakit yang sering terjadi pasca lebaran antara lain adalah: 1. Penyakit kronis yang kambuh Makanan yang manis, bersantan dan berlemak merupakan musuh bagi banyak orang yang m

Merawat Kuku

Dari setiap inci tubuh dalam manusia butuh perhatian, termasuk juga kuku. ada beberapa produk yang dijual dipasaran yang dikhususkan untuk perawatan kuku. ada juga beberapa hal yang bisa kamu lakukan sendiri guna menjaga agar kuku kamu tetap bersih, sehat dan indah. 1. berlama-lama dibawah terik matahari atau berenang  dapat membuat kuku kering. Segeralah menggunakan pelembab untuk mengatasi kuku kering. 2. Jika memiliki kuku yang rapuh, mudah sobek atau patah, jagalah selalu kuku supaya tetap lembap. 3. Berikan kesempatan kuku bernafas sesering mungkin, jadi hindari pemakaian cat kuku terlalu sering. 4. Oleskan krim tangan setelah mencuci piring atau mencuci tangan. lebih baik gunakan sarung tangan saat melakukan pekerjaan rumah, namun sebelumnya oleskan krim pada tangan kamu. tips nya simpanlah krim tangan di dekat dapur supaya tidak lupa memakainya. 5. Tancapkan sabun batang ke kuku sebelum melakukan pekerjaan rumah, tujuannya agar kotoran tidak melekat pada kuku dan mud